Langsung ke konten utama

SELAYANG PANDANG TENTANG PENULIS




Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh…

Izinkan saya, seorang insan jebolan SMK MUTU untuk menceritakan kembali sekelumit skanerio Tuhan yang indah…
Terhitung sejak 18 tahun 2 bulan sekian hari yang lalu, saya resmi menjadi  putri dari bapak Hasan dan ibu Saipah. Pada tanggal 25 April tahun 2000 yang lalu disematkanlah sebuah nama kepada saya…nama itu tak lain dan tak bukan adalah KHOIROH YEROH
Sedari usia 0 bulan sampai sekarang ini alhamdulillah orangtua saya tidak pernah bosan untuk mengasuh, merawat dan memberi fasilitas yang saya butuhkan…serta saya diajak serta tinggal dalam istana sederhana di Dukuh Sumber Nongko RT.06 RW 15 Pagak Malang Jawa Timur Indonesiaa..
12 tahun yang lalu adalah pertama kalinya saya mengenyam dunia pendidikan serta menjadi fasilitas pertama saya untuk lanjut sampai kesasar ke SMK MUTU…
Tepatnya di SDN 03 PAGAK saya belajar membaca dan menulis..maklum saya dulu tidak sempat untuk masuk ke Taman Kanak-kanak…
6 tahun kemudian setelah saya berhasil lancar dalam membaca dan menulis, saya kembali menyandang status siswi disalah satu sekolah yaitu SMPN 02 PAGAK… tak ada yang begitu istimewa dari sekolah-sekolah saya sebelumnya..hanya saja dibeberapa kesempatan saya sempat diberi kesempatan untuk berkelana mencari pengalaman dalam sebuah rivalitas yang ketat seantero pagak…
Tak perlu waktu lama, berhubung saya bukan siswi kesayangan di SMP tersebut jadilah saya diluluskan tepat 3 tahun selepas saya pertama kali masuk…sejak kelulusan itu saya yang mengajak serta orangtua saya untuk bingung memilih sekolah yang harus saya masuki sebagai tempat menggali potensi saya yang pas-pasan ini…setelah sekian lama berkelana mencari sekolah, tibalah saya disubuah desa kecil bernama Gondanglegi…saya yang kebetulan ditemani oleh kerabat dekat, akhirnya muter-muter mencari sekolah unggulan Gondanglegi..tapi saying, ndak ada satupun yang nyantol..hingga pada akhirnya saya di “sasar”kan oleh Tuhan sampai ke gerbang depan SMK MUTU….dan akhirnyaa, jadilah aku siswi di program studi kesehatan jurusan keperawatan SMK Muhammadiyah 7 Gondanglegi….
Tak ada yang aneh dengan atmosfer sekolah ini…semua tampak menyenangkan..
Sebelum masuk kesini dulu saya pernah membaca booklet yang diedarkan kesekolah SMPku yang dulu…disana terpampang wajah-wajah cantik, ganteng dan berprestasi pula..saya kan jadi kepengeeeenn…akhirnya saya iseng bilang “mben fotoku rek sing ndek kene”….tapi sayangnya menginjak akhir semester pertama aku sekolah taka da tanda-tanda aku masuk kolom siswa berprestasi di booklet…sedihnya akuuuu..
Hingga pada akhirnya, suatu ketika ada seorang guru yang baik hati datang menghampiri…entah salah sasaran atau bagaima saya juga kurang tahu..tiba-tiba saja diajak untuk mengikuti ajang bergengsinya anak SMK yaitu LKS tingkat kabupaten..
Waaahh…seneng, grogi dan takut jadi satu saat itu...mengawali debutku diperlombaan, aku mengemban amanah untuk bisa berdebat dengan rival-rivalku…ya, kali ini aku diikutkan dalam bisang lomba English Debate..tapi  sayang kali ini bukan rejeki, aku dengan tim hanya lolos sebagai finalis pada babak 10 besar…okelah tak apa masih ada kesempatan yang lain…
Hingga tiba event ke-2 kali ini seleksi di sekolah cukup sengit..sebab jawara-jawara bahasa inggris bermunculan, lain dengan lomba sebelumnya…dengan waktu yang mepet dan tanpa latihan aku memberanikan diri untuk menerima tantangan untuk berpidato di depan yang lain…setelah semua selesai, ternyataa aku tak lolos dalam seleksi ini…aku tersingkir oleh sosok legend Nurul Faiza, dan sejak itulah aku tak lagi berada di dunia bahasa inggis…
Tapi bukan SMK MUTU namanya jika membiarkan siswa-siswinya nganggur begitu saja, pasti ada saja event-event untuk mencetak para jawara..selang beberapa waktu kemudian, aku kembali ditawari untuk menggantikan posisi seorang peserta yang gugur sebelum berperang..kali ini aku keluar dari zona nyaman, aku belajar yang justru jauh dari jurusan yang sedang ku geluti…BUSINESS PLAN, tampak begitu asing mulanya namun siring berjalannya waktu aku terbiasa…dan Alhamdulillah berkat tim yang solid aku dan tim berhasil menyabet hadiah pertamanya…dan sejak itulah aku mulai menggeluti lomba ini, dan pada kesempatan lainnya aku dan tim bisa memdapat hasil yang cukup memuaskan


Lama tak bersua dengan bussines plan, beberapa bulan kemudian tiba-tiba Bu Suma’iyah menghubungiku…berkat beliau saya kembali belajar untuk tidak selalu berada di zona nyaman..
Ya begitulah, kisah perlombaanku begitu dinamis..setelah tersingkir di English Club dan bergabung di Busines Plan, aku harus kembali beradaptasi di bidang Karya Tulis Ilmiah (KTI)..kali ini untuk pertama kalinya aku ikut dalma event bergengsi Muhammadiyah Education Awards atau lebih dikenal dengan ME-Awards..
Awalnya sih fine-fine saja sebab Cuma ngumpulin tema sama judul..tapii, bukan hidup dong kalau ndak ada perjuangan…semula aku yang menganggap remeh apa itu KTI dibuat keok saat sudah mulai untuk menulis latar belakang sampai kesimpulan…bagaimana ndak keok? Insan yang semula lemah ini terus digempur secara mental dan fisik..harus merelakan jam pelajaran untuk bimbingan..berangkat paling awal pulang paling akhir…tapi selayaknya saya bersyukur sebab belum tentu jika saya masuk di sekolah selain MUTU mungkin mental saya tidak bisa sekeras yang sekarang ini..
Pada kesempatan menulis yang pertama ini, dengan mengusung judul “Dampak Remaja Kekinian Terhadap Lingkungan” cukup untuk mengantarkanku sebagai finalis di event ini…
Tapi ini bukanlah akhir dari kisahku menulis KTI..setelah sekian lama vakum, muncul lagi kesempatan menulis.. kali ini aku bermain bersama tim tidak seperti sebelumnya yang bermain tunggal…namun sayang lagi-lagi aku hanya lolos sebagai finalis di event yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat, UM…
Sama seperti anak SMK lainnya, proses pembelajaran harus dilakukan diluar sekolah alias prakerin..terpaksa aku gantung laptop (buat KTI kan pakai Laptop, hehe) untuk memenuhi tugas sekolah yang satu ini… sepulang dari prakerin aku sudah disambut dengan event berbau-bau rivalitas di Jawa Timur dan sekitarnya..apalagi kalau bukan ME-Awards..
Horreey..tiba saatnya untuk menunjukkan bahwa sosok Khoiroh Yeroh layak naik ke podium sebagai kampiun..seperti lomba-lomba yang lainnya, semua disiapkan dengan matang..bahkan sebelum perlombaan dimulai, MUTU punya “ritual” penggempuran mental siswa-siswinya sebelum di gempur juri…tak tanggung-tanggung bahkan Kepala SMK MUTU ikut turun tangan menggempur anak-anaknya…hebat kaan? MUTUU
Yossh, perlombaan dimulai, tampaknya tahun 2017 ini perlawanan cukup sengit.. sebab banyak wajah-wajah lawas yang menghiasi arena lomba, termasuk aku yang lawas ini..agak minder sih karena bisa jadi KTI ku bukan yang terbaik….namun, siapa sangka yeroh si penulis KTI yang berjudul “Penguatan Karakter Disiplin Melalui Summer Camp” ini disebut yang paling terakhir…Alhamdulillah keturutan juga jadi kampiun, hehe


Belum habis jadi trending semalam (hehe), muncul desas-desus bahwa beberapa siswa harus diboyong ke Bandar Lampung untuk kembali berlaga..Alhamdulillah nama pemberian mak dan bapak ini kembali dicomot sebagai peserta (wassek)…
Tidak melulu bahagia, tahun 2017 ini betul-betul menguras air mata dan tenaga..bagaimana tidak akau dan siswa-siswa beruntung lainnya harus menyelesaikan beberapa lomba dalam 1 bulan…sebut saja ME-awards yang baru terlewat muncul lagi LKS Kabupaten (aku ikut tapi tertinggal diposisi ke 4, hehe), LKS selesai muncul lagi Olimpic Ahmad Dahlan.. nah di bulan yang padat ini hampir saja aku putus asa..nampak ceria di sekolah, tapi sesampainya di kost nangis sejadi-jadinya karena lelah…
Selang beberapa minggu kemudian aku dan 20an orang yang beruntung berangkat ke Bandar Lampung…kali ini beda banget, biasanya ada Bu Sum yang jadi pendamping kali ini aku sendiri, celinguk an, sampai cari ruangan lombapun sendiri…maklum Pak Munali selaku kepala suku kloter ku dan kawan-kawan juga sibuk mencarikan lokasi lomba untuk salah satu peserta yang tak se-gedung dengan ku…
Akhirnya, berbekal tulisan “social media sebagai alternatif terapi academic stress pada pelajar”..aku bertarung sendiri dan berhasil merebut Gold medal dari tangan para pesaingku..dan singatku..itu menjadi kemenangan terakhirku semasa menempuh pendidikan di SMK MUTU..serta berkat keberhasilan di ME-Awards dan OlympicAd ini, berhasil mewujudkan celotehku untuk masuk di kolom testimosi siswa booklet SMK MUTU (hehe, ga nyangka sih)..

Setelah tuntas di SMK akhirnya saya melabuhkan hati saya di Universitas Muhammadiyah Malang setelah saya dibuat sakit hati oleh SNMPTN..wkwkwk..
Awalnya saya merupakan salah satu siswa beruntung yang bisa masuk tanpa tes..namun sayangnya belum rejeki buat daftar ulang.jadi saya harus daftar lagi deh lewat jalur reguler..Alhamdulillah jebol euyy! dan belum ada kisa menarik yang saya rasakan di Universitas ini kecuali membuat BLOG ini..hehe


Dan kisah ini saya akhiri dengan kesan dan pesan
Kesan: saya bersyukur sekali, sebab tidak sisa-sia saya mempuh pendidikan di sekolah yang memiliki banyak rival ini..berkat berbagai ilmu yang ditularkan serta didikan yang ekstra untuk  saya..saya bisa menjadi sosok yeroh yang sedikit demi sedikit memiliki mental yang kokoh..
Pesan: buat temen-temen yang lagi berjuang ingat semboyan yeroh yang satu ini saat kalian bener-bener lagi dalam kondisi tidak percaya diri dan ingin mengundurkan diri..
“selama tidak ada lagu Mundur Tak Gentar, jangan pernah lelah untuk berjuang”

Sekian, wassalamualaikum warahmatullah wabarokatuh



Komentar

Postingan populer dari blog ini

AWESOME PAGAKYORK MALANG

The Paris of East Java adalah salah satu julukan yang disematkan untuk wilayah dingin nan asri yaitu Malang. terletak di dataran tinggi seluas 145,28 km2 wilayah ini didirikan sejak jaman Kerajaan yang namanya diabadikan menjadi nama salah satu stadion di Malang yakni Kanjuruhan. dengan letak yang strategis serta potensi alam yang melimpah menjadikan malang menjadi salah satu kota yang berperan penting dalam kemajuan Jawa Timur, tidak salah jika disebut sebagai the heart of east java . Selain sumberdaya alam, Malang juga dikenal sebagai kota pendidikan sebab terdapat  berbagai lembaga pendidikan mulai dari jenjang sekolah dini hingga tingkat perguruan tinggi. Salah satu contoh perguruan tinggi terkenal dari golongan kampus swasta adalah Universitas Muhammadiyah Malang yang kualitasnya tidak diragukan lagi. Namun terdapat hal lain yang menjadikan Malang tidak asing lagi di kalangan masyarakat yakni potensi tempat wisata yang mempesona. Terdapat berbagai macam tempat rekreasi yang d

SISI LAIN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

Selain dikenal dengan fasilitas dan kualitas pendidikan yang luar bisa, the real university ini memiliki tempat-tempat yang menarik untuk dikunjungi. Apa saja itu? check this out! 1.     Rumah Sakit UMM Didirikan pada tanggal 17 Agustus 2013 Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang merupakan salah satu fasilitas umum yang dibentuk oleh organisasi Muhammadiyah untuk kesejahtaraan masyarakat. Rumah sakit ini berjarak tidak jauh dari lokasi kampus III Universitas Muhammadiyah Malang tepatnya di Jalan Raya Tlogomas No. 45 Malang. Bagunan yang megah dan mewah serta dipercantik dengan gaya arsitektur khas tiongkok, membuat rumah sakit ini mudah dikenali. Selain itu rumah sakit ini juga dilengkapi dengan alat-alat pemeriksaan penunjang yang canggih 2.     UMM INN Menjadi hotel pendidikan pertama yang berdiri di Indonesia yang menjadi penyedia akomodasi bagi kegiatan-kegiatan seminar, training, lokakarya, paket table manner, UMM INN juga menjadi penyedia pelayanan ho

UMM The Real University

Berdiri pada tahun 1964, Universitas Muhammadiyah Malang merupakan bagian dari Universitas Muhammadiyah Jakarta. Pada awal berdirinya universitas ini diprakarsai oleh tokoh-tokoh Pimpinan Muhammadiyah Daerah Malang barulah Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta dengan Akte Notaris R.Sihojo wongsowidjojo di Jakarta No.71 tanggal 19 Juni 1963. semula UMM hanya mempunyai tiga fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Ke-tiga fakultas ini terdaftar pada Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat jenderal Pendidikan Tinggi pada tahun 1966 dengan Surat Keputusan Nomor 68/B-Swt/p/1966 tertanggal 30 Desember 1966. seiring dengan perkembangan yang terjadi, pada tanggal 1 Juli 1968 UMM resmi berdiri sendiri. pada tahun ini pula UMM menambah fakultas baru, yaitu Fakultas Kesejahteraan Sosial yang merupakan fi'lial dari Fakultas Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Jakarta. Selain itu FKIP Jurusan Pendidikan Agama men